THE DARK SIDE (Sisi Gelap Manusia)
Pernahkah anda melihat seseorang yang sangat agamis, tetapi kemudian suatu saat melakukan perbuatan yang sangat tidak terpuji. Misalnya melakukan pelecehan sexual, dll...?
Atau seorang gadis yang terlihat sangat sopan dalam kesehariannya, tetapi suatu saat anda melihatnya begitu liar dan binal di tengah hingar bingarnya kehidupan malam..?
Atau seseorang yang terlihat sangat bijaksana, penyabar, dan juga baik dalam kesehariannya. Suatu saat terlihat begitu kejamnya menyiksa seseorang yang dituduh mencuri. Bahkan memperlakukan si tertuduh tersebut dengan sangat biadab di luar batas kemanusiaan..??
Itulah contoh-contoh ekspresi sisi gelap yang ada di dalam diri manusia.
SETAN VS MALAIKAT
Manusia adalah makhluk yang holistic dan lengkap...
Ada sisi setan dan juga sisi Malaikat di dalam diri kita...
Namun, manusia bukanlah setan,
dan Manusia juga bukan malaikat...
Manusia adalah manusia.....
Kecondongan kita untuk lebih dominan di satu sisi saja,
akan menciptakan ketidak seimbangan di dalam sistem energi diri kita...
Dan efeknya adalah munculnya suatu penyakit,
baik sakit di dimensi fisik, emosi, ataupun pikiran...
Maka, jangan heran...
Bila kita banyak melihat orang yang sangat agamis...
Ternyata punya penyakit hati yang kronis bin parah....
Itu karena sisi gelap dirinya banyak yang terabaikan ...
Dan tidak dikelola dengan baik, sehingga menimbulkan gejala sakit jiwa...
Demikian juga...
Kita jangan heran....
Bila kita melihat orang yang sangat jahat...
Akhirnya mati dengan sangat mengenaskan....
Itu karena sisi terang dirinya sedang menghukum dirinya....
Kita adalah Manusia....
Maka menjadilah manusia yang sebenar-benarnya manusia.....
THE DARK SIDE
Skema kepribadian menurut Sigmund Freud (Psikoanalisa) :
1. Id
Id bahasa lainnya adalah Das Es atau it (benda) . Dorongan-dorongan naluriah, kebutuhan psikologis, dorongan-dorongan dasar untuk bertahan hidup dan elemen psikologis lain yang digambarkan sebagai “animal brain in human mind”.
2. Ego.
Ego dalam bahasa jermannya disebut dengan das ich yang berarti aku atau diri ini. Istilah Ego dalam psikologi mengacu pada “realitas” atau bagian kepribadian kita yang berhadapan langsung dengan kenyataan hidup, dengan realitas, logika dan rasionalitas kehidupan.
3. Super Ego
Superego merupakan kekuatan moral dari kepribadian. Sebagai kepribadian yang paling luhur. Super Ego merupakan bagian kepribadian yang isinya adalah konsep-konsep moral, nilai-nilai luhur, nilai social, konsepsi mengenai baik buruk, dan sejenisnya.
Skema Kepribadian Menurut Guru Agama saya :
1. Nafsu Ammarah. : Dorongan Naluriah
2. Nafsu Lawwamah. : Logika & Rasional
3. Nafsu Mutmainnah. : Dimensi Spiritual.
Secara makna, ternyata mirip dengan pembagian kepribadian menurut Sigmund Freud .....
Lalu apa itu The dark Side....?
The dark Side adalah Sisi gelap di dalam diri kita yang muncul sebagai akibat kita tidak mau menerima serta membenci dorongan dari dimensi Nafsu Ammarah (Id)..... Dengan kata lain, sisi gelap muncul sebagai akibat dari ketidak mampuan kita dalam memanajemeni keseluruhan diri kita...
Sisi Gelap muncul saat kita terlalu Fokus Membentuk Citra Diri kita sesuai dengan Citra Ideal yang diharapkan, menonjolkan satu bagian diri dan menekan bagian-bagian diri yang lain dengan sangat keras dan bahkan kejam.
Bagian diri yang kita tekan tersebut tidaklah menjadi hilang, tetapi justru malah menjadi sakit. Dan suatu saat ketika Gelas Emosi itu telah penuh energinya. Maka akan meledak menjadi sebuah perilaku yang merugikan diri sendiri dan orang lain.
Padahal, bila kita mampu memanajemeni Sisi Gelap kita dengan baik. Maka akan kita temukan Emas yang tersimpan di dalamnya. The Dark Shadow akan berubah menjadi The Golden Shadow.
Ingatkah anda dengan sebuah Kisah yang terkenal di tanah jawa dari seorang Wali diantara Wali Songo, Yaitu Sunan Kalijogo. Bukankah beliau di Masa mudanya adalah Seorang Perampok. Tetapi ketika Sisi Gelapnya teleh tersentuh oleh Cahaya Terang melalui tangan lembutnya Sunan Bonang. Maka sang perampok itupun berubah menjadi seorang Tokoh Suci yang sangat terkenal hingga zaman sekarang.
Efek adanya dark side :
Konflik diri, Rasa bersalah, Frustrasi, Neurotic, Sadisme, dan berbagai perilaku negatif yang lain....
Kesimpulan :
Ternyata Nafsu Ammarah itu juga penting... Ibarat api, bila apinya kecil. Dapatlah kita gunakan untuk memasak makanan kita. Tetapi bila api itu membesar tidak terkendali, maka akan dapat membakar apa saja, dan bahkan memasak diri kita hingga hangus gosong. hehehe.....
Semakin anda ingin bahagia, maka semakin banyak “ketidak bahagiaan” yang akan anda nikmati dan rasakan..... Lepaskan kemelekatan kita pada keinginan itu, dan nikmatilah hidup apa adanya... Dan tiba-tiba..... Kita telah merasa bahagia....
Atau seorang gadis yang terlihat sangat sopan dalam kesehariannya, tetapi suatu saat anda melihatnya begitu liar dan binal di tengah hingar bingarnya kehidupan malam..?
Atau seseorang yang terlihat sangat bijaksana, penyabar, dan juga baik dalam kesehariannya. Suatu saat terlihat begitu kejamnya menyiksa seseorang yang dituduh mencuri. Bahkan memperlakukan si tertuduh tersebut dengan sangat biadab di luar batas kemanusiaan..??
Itulah contoh-contoh ekspresi sisi gelap yang ada di dalam diri manusia.
SETAN VS MALAIKAT
Manusia adalah makhluk yang holistic dan lengkap...
Ada sisi setan dan juga sisi Malaikat di dalam diri kita...
Namun, manusia bukanlah setan,
dan Manusia juga bukan malaikat...
Manusia adalah manusia.....
Kecondongan kita untuk lebih dominan di satu sisi saja,
akan menciptakan ketidak seimbangan di dalam sistem energi diri kita...
Dan efeknya adalah munculnya suatu penyakit,
baik sakit di dimensi fisik, emosi, ataupun pikiran...
Maka, jangan heran...
Bila kita banyak melihat orang yang sangat agamis...
Ternyata punya penyakit hati yang kronis bin parah....
Itu karena sisi gelap dirinya banyak yang terabaikan ...
Dan tidak dikelola dengan baik, sehingga menimbulkan gejala sakit jiwa...
Demikian juga...
Kita jangan heran....
Bila kita melihat orang yang sangat jahat...
Akhirnya mati dengan sangat mengenaskan....
Itu karena sisi terang dirinya sedang menghukum dirinya....
Kita adalah Manusia....
Maka menjadilah manusia yang sebenar-benarnya manusia.....
THE DARK SIDE
Skema kepribadian menurut Sigmund Freud (Psikoanalisa) :
1. Id
Id bahasa lainnya adalah Das Es atau it (benda) . Dorongan-dorongan naluriah, kebutuhan psikologis, dorongan-dorongan dasar untuk bertahan hidup dan elemen psikologis lain yang digambarkan sebagai “animal brain in human mind”.
2. Ego.
Ego dalam bahasa jermannya disebut dengan das ich yang berarti aku atau diri ini. Istilah Ego dalam psikologi mengacu pada “realitas” atau bagian kepribadian kita yang berhadapan langsung dengan kenyataan hidup, dengan realitas, logika dan rasionalitas kehidupan.
3. Super Ego
Superego merupakan kekuatan moral dari kepribadian. Sebagai kepribadian yang paling luhur. Super Ego merupakan bagian kepribadian yang isinya adalah konsep-konsep moral, nilai-nilai luhur, nilai social, konsepsi mengenai baik buruk, dan sejenisnya.
Skema Kepribadian Menurut Guru Agama saya :
1. Nafsu Ammarah. : Dorongan Naluriah
2. Nafsu Lawwamah. : Logika & Rasional
3. Nafsu Mutmainnah. : Dimensi Spiritual.
Secara makna, ternyata mirip dengan pembagian kepribadian menurut Sigmund Freud .....
Lalu apa itu The dark Side....?
The dark Side adalah Sisi gelap di dalam diri kita yang muncul sebagai akibat kita tidak mau menerima serta membenci dorongan dari dimensi Nafsu Ammarah (Id)..... Dengan kata lain, sisi gelap muncul sebagai akibat dari ketidak mampuan kita dalam memanajemeni keseluruhan diri kita...
Sisi Gelap muncul saat kita terlalu Fokus Membentuk Citra Diri kita sesuai dengan Citra Ideal yang diharapkan, menonjolkan satu bagian diri dan menekan bagian-bagian diri yang lain dengan sangat keras dan bahkan kejam.
Bagian diri yang kita tekan tersebut tidaklah menjadi hilang, tetapi justru malah menjadi sakit. Dan suatu saat ketika Gelas Emosi itu telah penuh energinya. Maka akan meledak menjadi sebuah perilaku yang merugikan diri sendiri dan orang lain.
Padahal, bila kita mampu memanajemeni Sisi Gelap kita dengan baik. Maka akan kita temukan Emas yang tersimpan di dalamnya. The Dark Shadow akan berubah menjadi The Golden Shadow.
Ingatkah anda dengan sebuah Kisah yang terkenal di tanah jawa dari seorang Wali diantara Wali Songo, Yaitu Sunan Kalijogo. Bukankah beliau di Masa mudanya adalah Seorang Perampok. Tetapi ketika Sisi Gelapnya teleh tersentuh oleh Cahaya Terang melalui tangan lembutnya Sunan Bonang. Maka sang perampok itupun berubah menjadi seorang Tokoh Suci yang sangat terkenal hingga zaman sekarang.
Efek adanya dark side :
Konflik diri, Rasa bersalah, Frustrasi, Neurotic, Sadisme, dan berbagai perilaku negatif yang lain....
Kesimpulan :
Ternyata Nafsu Ammarah itu juga penting... Ibarat api, bila apinya kecil. Dapatlah kita gunakan untuk memasak makanan kita. Tetapi bila api itu membesar tidak terkendali, maka akan dapat membakar apa saja, dan bahkan memasak diri kita hingga hangus gosong. hehehe.....
Semakin anda ingin bahagia, maka semakin banyak “ketidak bahagiaan” yang akan anda nikmati dan rasakan..... Lepaskan kemelekatan kita pada keinginan itu, dan nikmatilah hidup apa adanya... Dan tiba-tiba..... Kita telah merasa bahagia....
THE DARK SIDE (Sisi Gelap Manusia)
Reviewed by Edi Sugianto
on
22.08
Rating:
Tidak ada komentar: